“BERKARYA SEMAKIN MUDAH BERSAMA PENERBIT INDIE”
“BERKARYA SEMAKIN MUDAH BERSAMA PENERBIT INDIE”
PELATIHAN BELAJAR MENULIS PGRI
GELOMBANG 23-24
PERTEMUAN 18
NARA SUMBER : RAIMUNDUS BRIAN PRASETYAWAN,
S.Pd.
MODERATOR : ROSMAYANTI
PELAKSANAAN :
JUM’AT, 25 FEBRUARI 2022
MEDIA :
WAG
WAKTU :
19.00-21.00
PENAKU YANG TERJATUH
Bagaimana akan tertuang indah dalam laku…….
Jika penaku terjatuh.
Bagaimana akan meliuk
gemulai dalam tutur…….
Jika penaku terjatuh.
Bagaimana hadirkan
pelita dalam hidup…….
Jika penaku terjatuh.
Syifaku adalah kamu……..
Sholawat dan sholat.
Syifaku adalah kamu……
Al’usro yang
terkasih.
Ketentraman mendekatiMu…..
Syifaku yang utama.
ROBBI IZZATI.
Menerbitkan buku solo,
tentunya impian bagi semua penulis. Apalagi penulis pemula yang belum banyak
makan garam tentang dunia kancah penerbitan. Penerbit mayor adalah penerbit besar dengan seleksi ketat dan tentunya tidak mudah bagi penulis awal untuk menembuskan
hasil karanya. Penulis harus berjuang hingga semaksimal mungkin bahkan kata
bahasa alay bejuang hingga tetes darah penghabisan. Hal ini tentu menjadi penghambat
bagi asa dan cita penulis awal untuk menerbitkan bukunya.
Alhamdulillah di pertemuan ke 18
ini akan menjawab kegundahan hati para penulis pemula. Bersama moderator cantik
nan cerdas yakni ibu Rosmayanti dan nararasumber tampan bapak Raimundus Brian
Prasetyawan, SPd. akan memberikan solusi
dari kegundahan hati.
Sebelum mendengarkan paparan ada baiknya kita berkenalan dengan
nara sumber kita malam ini. Raimundus Brian Prasetyawan, S.Pd. guru blogger
millennial nan ganteng ini lahir di Jakarta, 30 Juni 1992, tinggal di Bekasi,
dan berprofesi sebagai guru SDN Sumur Batu 01 Pagi, Jakarta sejak tahun
2015-sekarang. Berbagai capaian telah diraih beliau terkait blog dan tulisan. Beliau
yang juga alumnus Belajar Menulis PGRI
gelombang 4 mengabdikan diri sebagai pengurus kegiatan Pelatihan Belajar
Menulis ini, termasuk menerbitkan sertifikat peserta yang lulus. Penasaran
dengan sosok Pak Brian? Silakan kunjungi profil beliau pada tautan berikut ini,
https://www.praszetyawan.com/p/profil.html
Penerbit Indie adalah jawaban
dari kegalauan penerbit baru karena
penerbit indie dapat menerbitkan buku penulis pemula. Banyak penulis Indie yang
menawarkan jasanya menjadi rekanan mempersunting karya tulis dari penulis
khususnya penulis pemula. Hal ini menjadikan kebingungan tersendiri bagi penulis
awal. Butuh kejelian dan pertimbangan
tersendiri .
Untuk menjawab kebingungan dan
kegalauan tersebut pak Raimundus akan memberikan trik dalam memilih penerbit.
Sebelum memilih kita harus mengetahui
bagaimana ciri-ciri penerbit Indie terlebih dahulu.
Menurut bapak Raimundus ciri-ciri penerbit
Indie adalah seperti pada gambar berikut:
Jika dilihat dari ciri-ciri
penerbit Indie tentunya lebih
menggiurkan dan menjadi tantangan tersendiri juga kebanggaan tersendiri tatkala
tulisan kita terbit di penerbit mayor. Namun seleksi yang teramat ketat dan lama
waktu terbitan buku, rasanya penerbit
Indie adalah solusi bagi berkembangnya
kreasi para penulis, mungkin bisa menjadi batu loncatan untuk dapat
tembus ke penerbit mayor. Walaupun konsekuensinya harus membayar sendiri biaya penerbitan karena memang tanpa seleksi
ketat maka penerbit Indie membutuhkan waktu lebih singkat yaitu 1-2 bulan saja
buku sudah sampai pada penulis. Namun penerbit Indie tidak memasarkan buku , penulis sendiri yang memasarkan
bukunya. Banyaknya penerbit Indie menjadikan penulis jeli dalam memilih, jangan
sampai salah memilh penerbit.
Sebagai pertimbangan berikut hal-hal yang perlu diperhatikan
dalam menentukan penerbit indie.
1. Biaya
penerbitan
2. fasilitas
penerbitan
3. Batas
maksimal jumlah halaman
4. Ketentuan
dan Biaya cetak ulang
5. Apakah
dapat Master PDF
6. Lama
penerbitan
7. Jumlah
buku yang didapat penulis
Sudah beberapa 3 buku solo dan
beberapa buku antoloogi yang dihasilkan bapak Raimundus yang berhasil
diterbitkan penulis Indie. Berikut
adalah beberapa karya bapak Raimundus dengan campur tangan penerbit Indie:
Kali ini bapak Raimundus akan mengenalkan dua rekaan
penerbit yang mungkin bisa menjadi penyunting karya para penulis. Sebagai
perbandingan akan disajikan beberapa poin dari keduanya:
1.
Penerbit Depok bisa kita jelajahi dari link berikut.
https://www.praszetyawan.com/2021/10/murah-banget-menerbitkan-buku-ber-isbn.html
2.
Penerbit Malang dapat berselancar pada link
berikut
https://www.praszetyawan.com/2021/09/ini-cara-menerbitkan-buku-dengan-mudah.html
Sebagai perbandingan
silahkan perhatikan tabel layanan dari
penerbit Depok dan penerbit Malang.
Jika melihat penjelasan
tabel di atas dapat disimpulkan,
1.
Penerbit Depok cocok untuk bapak/ibu yang memang
hanya sekedar menerbitkan buku saja, dan tidak berencana cetak ulang.
2.
Penerbit Malang cocok untuk bapak/ibu yang berencana menjual bukunya, karena jumlah buku
yang diberikan lebih banyak. Dengan biaya penerbitan 650.000 terhitung lebih
hemat. Jika stok buku habis, bisa cetak ulang lagi dengan biaya cetak per buku
lebih murah dibanding penerbit depok.
POINT PENTING
1.
Tebal tipis buku
mempengaruhi harga penerbitan dan harga ual.
2.
Jika pada proses pengecekan terjadi kesalahan
penulisan maka akan dilakukan revisi oleh penulis melalui format revisi yang
diberikan oleh penerbit.
3.
Ketentuan dan syarat penerbitan Indie silahkan
simak pada link berikut
https://www.praszetyawan.com/2021/09/ini-cara-menerbitkan-buku-dengan-mudah.html
4.
Trik menulis best practice yaitu menulis
hal yang pernah kita lakukan tapi belum pernah dilakukan orang lain di sekolah
tempat kita mengajar. Di luar sana pembuatan buku masih menjadi hal istimewa,
sehingga bisa juga menjadi kuncinya
5.
Naskah apapun bisa diterbitkan di penerbit Indie
termasuk resume.
Jangan ragu untuk menuis karena bisa
jadi tulisan yang hanya biasa saja menrut kita adalah sesuatu yang luar biasa
bagi orang lain.
Go….go…go….!!!
Salam Literasi
Jum’at, 25 Februari 2022
Penggerak kebaikan.
Woow kereen bunda, good job nih
BalasHapusTerimakasih bunda Emuet
HapusKeren Bun, bagi dong ilmunya 😄
BalasHapusIlmunya seperti yang dibagikan guru kita om Jay.....menulis dengan hati,
HapusWow keren dan lengkap terperinci Bun elmiya👍
BalasHapusTerimakasih bnda Ovi
HapusMantap resumenya👍👍
BalasHapusMantap sekali bunda, beljar dong bun
BalasHapusMelangkah pasti menuju gerbang penerbitan
BalasHapusResume Bunda Elmiya sangat mempesona.
BalasHapusResume selalu memikat untuk dibaca Mbak Elmaya..
BalasHapusMantul resume nya bun, kalimat pembuka nya masyaallah
BalasHapusKereen. Salam literasi.
BalasHapusMantap resumenya mau belajar boleh?
BalasHapusSalut untuk ibu Penggerak Kebaikan yang satu ini. Semoga sukses dengan bukunya yah
BalasHapusPerkenalkan, nama saya Ilalang, saya pernah ikut juga pelajaran menulis Omjay, beliau memang luar biasa.
Kalau tidak keberatan, bantu saya ramaikan blog Jagoan Banten. Klik yah bapak ibu guru yang baik :). Mari berpatner dengan blog saya. Terima kasih